Powered By Blogger

Kamis, 02 Juni 2011

Teknologi Tepat Guna : Membuat Pemanas Tenaga Matahari

Kumpulkan bahan-bahan dan peralatan yang dibutuhkan untuk:
• Membuat pemanas tenaga matahari
• Kardus-kardus besar
• Lem atau lem kanji, air
• Kertas aluminium (aluminium foil) dan / atau kaleng aluminium bekas minuman
• Batu-batuan
• Selotip / plester
• Menguji pemanas tenaga matahari
• Periuk masak yang besar
• Makanan untuk dimasak. Ingat bahwa cara ini memasak dengan perlahan,
jadi makanan berupa nasi, sup, kari atau rebusan adalah yang terbaik

Menjalankan latihan

Jika ada cukup bahan, bagilah peserta menjadi beberapa kelompok kecil (3-4 orang per
kelompok adalah yang terbaik).

Masing-masing kelompok dapat membuat pemanas tenaga matahari mereka dengan
menggunakan gambar-gambar pada materi pegangan sebagai referensi:
1. Gunting kardus menjadi pola
2. Gunakan lem untuk merekat kertas aluminium pada kardus - Kaleng aluminium
juga bisa digunting dan digunakan sebagai pengganti kertas aluminium tetapi ini
menghabiskan lebih banyak waktu
3. Buatlah bentuk akhir dari pemanas tenaga matahari, dan gunakan selotip dan
batuan untuk menahannya pada suatu tempat

Selamat Mencoba.....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar